Daily Activity 3 (IND)

Hari Rabu, 31 July 2019.
Hari ketiga praktek pada semester 5. Semester 3 dan 5 diminta datang jam 7 am. Sesampainya saya di kitchen, saya langsung membentuk croissant yang saya rest di chiller selama semalaman lalu proofing selama sejam. Ada yang berukuran kecil, dan ada yang berukuran besar. Hasilnya pun tetap zonk.

Lalu saya lari sebagai hukuman kegagalan yang tertunda kemarin. Walau sempat menyerah, namun saya dan nurhalisah tetap kembali mencoba membuat adonan yang baru dengan menggunakan mixing dough sampai adonan kalis. Namun adonan tersebut selalu dipindahtangankan sehingga akhirnya pecah dan gagal lagi.

Setelah semuanya, saya mulai memperhatikan croissant yang dibuat oleh Agung dengan seksama, sehingga tidak perlu melakukan kesalahan yang sama. Tak lama setelah itu, saya membantu kelompok Menu American Latin.

Pukul 03.00 pm, kami mulai membersihkan area kerja dan melakukan general cleaning di Pastry, istirahat kemudian pulang pukul 06.30 pm.

Berikut beberapa dokumentasi yang sempat saya lakukan hari ini. Terima kasih telah membaca!





Komentar

Postingan Populer